MASAPNEWS – Bupati Gunung Mas, Jaya S Monong mengatakan pemerintah kabupaten terus berupaya memperkenalkan produk-produk unggulan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dari daerah setempat.
Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan menampilkan berbagai produk UMKM asli Gunung Mas pada Kalteng Expo 2023 di Palangka Raya, ucapnya saat dihubungi dari Kuala Kurun, Sabtu.
“Gunung Mas ikut memeriahkan Kalteng Expo 2023. Pemkab mempromosikan produk dari Gunung Mas, dengan harapan produk-produk tersebut semakin dikenal masyarakat dan punya pasar yang lebih luas lagi,” sambungnya.
Menurut dia, produk yang ditampilkan di stan Gunung Mas sebagian berasal dari Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) kabupaten setempat, dan sebagian lagi dari pelaku UMKM.
Orang nomor satu di lingkup Pemkab Gunung Mas ini menyebut, produk yang ditampilkan antara lain batik khas daerah, anyam-anyaman, kecapi, kerajinan tangan, makanan ringan, dan lainnya. (GCM/MN-3)