MASAPNEWS – Badan Anggaran DPRD Kabupaten Gunung Mas mengaku prihatin atas realisasi pendapatan asli daerah (PAD) yang sejauh ini baru mencapai 37,90 persen.
Hal tersebut disampaikan oleh juru bicara Badan Anggaran DPRD Kabupaten Gunung Mas, Untung Jaya Bangas, saat rapat paripurna di Kuala Kurun, Senin (20/11/2023).
“Badan Anggaran DPRD Kabupaten Gunung Mas merasa prihatin atas realisasi PAD pada tahun 2023 ini yang baru mencapai 37,90 persen,” ucap politisi Partai Demokrat itu.
Wakil rakyat dari daerah pemilihan III, yang meliputi Kecamatan Tewah, Kahayan Hulu Utara, Miri Manasa, dan Damang Batu ini menekankan perlunya komitmen dan kerja keras perangkat daerah terkait dalam pencapaian target PAD. (GCM/MN-3)